Habib Nuh al-Habsyi ra (w. 1866 M / 1283 H) sangat tampak karamahnya semasa hidupnya, bahkan sampai sekarang setelah wafatnya. Semasa hidupnya beliau sangat mengasihi anak-anak dan para faqir miskin.
Diantara karamah Habib Nuh al-Habsyi ra adalah :
Pada suatu hari Habib Nuh berjalan kaki saat hujan deras di sepanjang Paya Lebar Road untuk menjenguk seorang anak yang sakit parah. Ketika Habib Nuh masuk ke rumah anak tersebut, ayah si anak terperanjat karena Habib Nuh tahu akan sakit dan penderitaan anaknya sedangkan berita tersebut masih dirahasiakan.
Walau demikian, ayah anak tersebut merasa bersyukur dan gembira karena habib Nuh sudi mengunjungi rumahnya. Tetapi yang lebih menakjubkan ayah si anak tersebut melihat pakaian Habib Nuh tidak basah sama sekali, padahal beliau berjalan berkilo-kilo meter di bawah siraman hujan deras.
Habib Nuh lalu masuk ke dalam rumah tersebut dan di dapatinya anak tersebut tak sadarkan diri. Beliau lalu memegang kepala anak itu dan membacakan ayat ayat Al Qur'an. Biidznillaah anak tersebut langsung bangun dari tempat tidurnya dan kembali sehat wal afiat.
Kisah karamah yang lain
Pada suatu malam ketika Habib Nuh sedang berbaring istirahat, beliau mendengar tangisan seorang anak dari rumah tetangganya. Maka Habib Nuh bangun dari tempat istirahatnya lalu menuju ke rumah tetangga tersebut.
Ketika beliau masuk ke rumah itu, dilihatnya ayah anak tersebut sedang duduk dan menangis terisak-isak. Melihat kejadian ini Habib Nuh bertanya kepada istri laki-laki tersebut ; Apa sebab anaknya dan suaminya menangis? Ibu si anak menjawab, "Habib, anak saya menangis karena ingin minum susu tetapi kami tak ada uang ingin membelinya sedangkan suami menangis karena terlalu sedih mendengar tangisan anak kami."
Mendengar cerita sedih ini habib Nuh meminta sedikit air yang dituangkan pada tempurung kelapa. Lalu Habib Nuh membacakan ayat-ayat Al Qur'an pada air tersebut. Biidznillaah air itu berubah menjadi susu, lalu diberikan kepada anak tersebut. Wallahu a'lam.
Dikutip dari : www.facebook.com/andhika.darmawan.3
Dikutip dari : www.facebook.com/andhika.darmawan.3
No comments:
Post a Comment